![]() |
USTADZ MENJAWAB1 | 2 | 3 | 4 | 5 | 6 | 7 | 8 | 9 | 10 | 11 | 12 | 13 | 14 | 15 | 16 | 17 | 18 | 19 | 20 | CariRingkas | Rinci |
Benarkah Setan Nggak Boleh Disakiti? |
PERTANYAAN Assalamu'alaikum wr. Wb. Mohon penjelasannya agar aqidah dan iman kami semakin kuat. Wassalamu'alaikum wr. Wb. |
JAWABAN Assalamu 'alaikum warahmatullahi wabarakatuh, Misalnya, manusia membutuhkan lahan untuk membangun rumah hunian. Tapi ada satu pohon angker yang konon 'dihuni' oleh makhluk halus tertentu. Tiap kali pohon itu mau ditebang, selalu saja ada yang kesurupan, seolah-olah 'penghuni' pohon itu sengaja menghalangi proyek pembangunan. Dalam hal ini sebagai manusia muslim yang beriman kepada Allah dan rasulnya, kita tidak boleh mengalah dengan syetan. Kalau memang harus menebang pohon angker itu demi kebaikan umat manusia, seharusnya syetan yang mengalah. Kalau mereka menyerang dengan beragam gangguan, maka kita lawan dengan meminta perlindungan hanya kepada Allah saja. Dengan nama Allah, segala sesuatu di bumi dan langit tidak bisa mendatangkan kemudharatan. Urusan debat anda tentang kamar mandi, bisa diselesaikan dengan doa masuk ke kamar mandi. Salah satu fungsi doa masuk kamar mandi adalah untuk mengusir dan mengingatkan syetan dan sejenisnya agar tidak merasa terganggu oleh manusia. Apa urusannya syetan tinggal di wc milik manusia?Berarti syetan adalah indtruder di rumah kita. Dan itu berarti bahwadari awal syetan itu sudah salah. Jangan pula manusia disalahkan ketika melakukanaktifitas di dalam rumahnya sendiri. Syetan Adalah Musuh Manusia dan Harus Dijadikan Musuh Adapun sekte penyembah syetan itu, jelas sekte yang bertentangan dengan aqidah Islam. Sebab seharusnya syetan itu memang dijadikan musuh, bukan malah dijadikan teman. Apalagi sampai disembah segala. Sebab Allah SWT telah menetapkan bahwa syetan adalah musuh manusia. Dan manusia wajib menjadikan syetan sebagai musuhnya. Sesungguhnya syaitan itu adalah musuh bagimu, maka anggaplah ia musuh, karena sesungguhnya syaitan-syaitan itu hanya mengajak golongannya supaya mereka menjadi penghuni neraka yang menyala-nyala(QS. Fathir: 6) Maka tidak ada kamus berdamai dengan syetan bagi seorang muslim. Juga tidak ada cerita berbaik-baik dengan mereka, apalagi berkasih sayang. Sebab Allah SWT sendiri yang telah memerintahkan agar kita menjadikan syetan sebagai musuh. Kalau sudah Allah sendiri yang menetapkan, kita tidak punya pilihan apa-apa lagi. Wallahu a'lam bishshawab, wassalamu 'alaikum warahmatullahi wabarakatuh, Ahmad Sarwat, Lc |
1. Aqidah |
2. Al-Quran |
3. Hadits |
4. Ushul Fiqih |
5. Thaharah |
6. Shalat |
7. Zakat |
8. Puasa |
9. Haji |
10. Muamalat |
11. Pernikahan |
12. Mawaris |
13. Kuliner |
14. Qurban Aqiqah |
15. Negara |
16. Kontemporer |
17. Wanita |
18. Dakwah |
19. Jinayat |
20. Umum |